Beberapa waktu lalu, saya baru saja mengikuti suatu game jam di itch.io dan game jam ini game jam pertama yang saya ikuti. Game jamnya sudah mulai sejak bulan lalu dan baru selesai mengumumkan peringkat hasilnya kemarin. Di blog ini, saya ingin berbagi cerita pengalaman selama ikut game jam tersebut.
Gamedev.js Jam 2025
Yap! Nama game jamnya adalah Gamedev.js Jam 2025. Di game jam ini, game yang masuk ke persyaratannya adalah game yang bisa dimainkan di browser, cukup simpel, kan?
Waktu pengerjaan gamenya juga cukup panjang, sekitar 14 hari atau 2 minggu. Jadi, lumayan banyak waktu yang tersedia untuk membuat gamenya. Selain itu, game engine juga boleh dipakai, termasuk Godot Engine, Unity, dan game engine lainnya.
Berdasarkan ketentuan-ketentuan game jam ini, saya sebagai pemula dalam hal pengembangan game merasa kalau ini sudah sangat cocok kalau mau ikut. Apalagi kalau sendirian untuk membuat gamenya. Kalaupun tidak selesai juga tidak jadi masalah.
Masa pengembangan game
Game jam biasanya ada sebuah tema. Tema ini biasanya diumumkan ketika hari H game jamnya dimulai. Ketika Gamedev.js Jam 2025 dimulai, saya cek halamannya dan temanya adalah "Balance" atau keseimbangan.
Selain itu, ada juga yang namanya "Challenge" atau tantangan dengan hadiah tambahan. Tapi, karena ini game jam pertama saya, saya merasa tidak perlu sampai mengambil tantangan juga, cukup yang umum saja.
Untuk beberapa hari pertama saya bingung mau buat game apa dengan tema keseimbangan ini. Setelah 2 atau 3 hari berlalu, saya baru dapat ide gamenya dan langsung saya tulis fitur-fitur, gameplay, dan prototipe tampilannya di kertas.
Setelah direncanakan, langsung saya buka game engine yang saya pakai untuk membuat game, yaitu Godot Engine 4.4. Proses pembuatan gamenya kurang lebih selama 2 sampai 3 hari, sudah termasuk testing dan polishing.
Selesai gamenya di-build, langsung saya upload ke itch.io dan saya submit sebagai entry Gamedev.js Jam 2025. Kalau tidak salah ketika di-submit masih ada sekitar 7 hari lagi sebelum deadline. Memang masih banyak waktu sebenarnya, tapi game yang saya buat memang cuma game simpel jadi tidak jadi masalah juga.
Game yang di-submit namanya Number Tilt, yaitu sebuah game puzzle/logic sederhana dimana kamu hanya harus menyeimbangkan jungkat-jungkit dengan cara menyamakan angka yang ada di masing-masing ujungnya.
Ketika submit game, saya lihat memang masih sedikit yang submit game, kurang lebih ada 40 game dari yang ikut game jam sekitar 4000 orang. Kenapa sedikit, ya karena masih ada 7 hari lagi sebelum submit. Jadi, masih normal.
Ada sebanyak 420 game yang di-submit ke game jam sampai akhir deadline. Kelihatannya sedikit karena yang daftar ada 4000 orang tapi hanya 420 game yang disubmit. Kalau dilihat dari sejarah game jamnya hal ini memang normal. Tidak semua orang yang ikut submit game mereka dengan alasan mungkin tidak sempat, kelupaan, dan banyak lagi. Tapi, 420 dari 4000 orang itu sudah termasuk terbanyak dari game jam tahun-tahun sebelumnya (berdasarkan data host game jamnya di Discord).
Saatnya rating game
Ini saatnya untuk masa voting game. Di game jam ini, hanya mereka yang submit game yang bisa voting. Kalau saya lihat di itch.io, ada beberapa cara voting game contohnya public voting, yang sangat tidak direkomendasikan karena voting dengan cara ini bisa jadi sangat tidak adil. Jadi, yang bisa voting hanya untuk yang sudah submit game dan saya rasa hal ini sudah cukup fair.
Di hari-hari awal voting, ada beberapa orang yang mengujungi game saya dan memberikan rating dan beberapa juga komen. Kebanyakan yang komen bilang kalau gamenya cukup bagus. Jadi, cukup PD-lah.
Dari sini, saya sadar kalau ikut game jam ini benar-benar memberikan exposure yang cukup besar. Karena, sebelum ikut game jam ini, saya sudah buat 3 game berbeda sebelumnya tapi tidak ada kunjungan sama sekali. Game simpel aja, bukan yang bagus-bagus sekali.
Selang beberapa hari, di Discord ada yang membagikan URL untuk melihat analisis entry game yang disubmit di game jam. Saya coba lihat analisis untuk game saya dan ternyata jumlah rating mempengaruhi skor akhir dari game. Jadi, kalau jumlah rating di bawah median atau rata-rata maka akan terjadi pengurangan skor akhir. Tapi, jumlah rating game saya selama masa voting masih di atas rata-rata, jadi saya tidak terlalu khawatir.
Selain jumlah rating yang diterima, ternyata ada juga yang namanya karma. Karma ini didapat dari jumlah rating yang saya berikan ke game lain dan jumlah rating yang diterima. Karma sebenarnya tidak berpengaruh ke skor akhir, tapi karma dapat membantu menaikkan gamemu agar dapat dilihat orang banyak karena di halaman katalog game bisa diurutkan berdasarkan karma tertinggi.
Saya me-rating beberapa game saja karena saya usahakan untuk me-rating sejumlah rating yang game saya terima, kalau bisa lebih banyak. Kalau tidak salah saya me-rating sekitar 20 game dan game saya dapat rating sekitar 21 rating. Kalau di Discord, saya lihat ada beberapa orang yang me-rating sampai ratusan game. Benar-benar salut sama mereka.
Sampai akhir masa voting, jumlah rating yang diberikan secara keseluruhan adalah sebanyak 8.538 rating.
Pengumuman hasil
Setelah masa voting berakhir, tibalah hari pengumuman hasil. Saya lihat game saya berada di posisi ke-92 dari 420 secara keseluruhan dengan skor 3,333 dari 5. Posisi ke-92 dari 420 game, tidak buruk untuk game jam pertama saya.
Posisi terbaik yang saya dapatkan adalah dari kategori Theme, yaitu dengan posisi ke-31 dari 420 dengan skor 4,048 dari 5. Saya cukup senang bisa dapat posisi di yang cukup tinggi.
Posisi terburuk adalah dari kategori Graphics dengan posisi ke-246 dari 420 dengan skor 2,857 dari 5. Sebenarnya tidak buruk-buruk juga, tapi memang karena saya tidak ada pakai sprite apapun, hanya modal MeshInstance2Dnya Godot saja dan font dari Google.
Secara keseluruhan skor yang game saya dapat adalah seperti ini:
- Theme: posisi 31 dengan skor 4,048
- Gameplay: posisi ke-75 dengan skor 3,381
- Audio: posisi ke-86 dnegan skor 3,238
- Overall: posisi ke-92 dengan skor 3,333
- Innovation: posisi ke-116 dengan skor 3,143
- Graphics: posisi ke-246 dengan skor 2,857
Penutup
Mungkin secara posisi game saya tidak masuk ke 10 besar, tapi saya rasa sudah cukup bagus karena sudah masuk 100 besar dari 420 total game secara skor keseluruhan. Dengan ikut game jam ini saya jadi dapat banyak pengalaman juga dan saya juga jadi bisa berbagi pengalaman ini kepada para pembaca.
Kalau kamu belum pernah ikut game jam, ikuti saja. Game jam sangat direkomendasikan untuk game developer pemula. Game yang dibuat juga tidak harus game sekelas AAA. Game simpel saja sudah cukup selama gamenya punya gameplay yang solid, tema yang sesuai, dan di-polish sampai bagus.
Saya harap blog ini dapat bermanfaat, saya cuma mau berbagi pengalaman saya. Terima kasih telah membaca sampai akhir.
Blog Yang Mirip
cerita, mengikuti, kali, pengalaman, game, jam, cerita pengalaman, pengalaman selama, selama mengikuti, mengikuti game, jam untuk, untuk pertama, pertama kali, pengalaman pertama, pertama ikut, ikut game, game jam, cerita pengalaman selama, pengalaman selama mengikuti, selama mengikuti game, mengikuti game jam, game jam untuk, jam untuk pertama, untuk pertama kali, pengalaman pertama ikut, pertama ikut game, ikut game jam, cerita pengalaman selama mengikuti, pengalaman selama mengikuti game, selama mengikuti game jam, mengikuti game jam untuk, game jam untuk pertama, jam untuk pertama kali, pengalaman pertama ikut game, pertama ikut game jam, cerita pengalaman selama mengikuti game, pengalaman selama mengikuti game jam, selama mengikuti game jam untuk, mengikuti game jam untuk pertama, game jam untuk pertama kali, pengalaman pertama ikut game jam, cerita pengalaman selama mengikuti game jam, pengalaman selama mengikuti game jam untuk, selama mengikuti game jam untuk pertama, mengikuti game jam untuk pertama kali, cerita pengalaman selama mengikuti game jam untuk, pengalaman selama mengikuti game jam untuk pertama, selama mengikuti game jam untuk pertama kali, cerita pengalaman selama mengikuti game jam untuk pertama, pengalaman selama mengikuti game jam untuk pertama kali, cerita pengalaman selama mengikuti game jam untuk pertama kali
Konten Yang Mirip
Konten yang mirip dengan konten ini



Mungkin Kamu Juga Suka
Konten yang mungkin kamu juga suka
Konten Lainnya
Konten lainnya yang bisa kamu jelajahi
Blog Informatif
Baca-baca blog topik random. Ada berbagai macam topik random yang tersedia, seperti game, pemrograman, dan banyak lagi. Mungkin terlalu random.
Resource Gratis
Berbagai macam resource yang bisa kamu download, seperti bendera-bendera negara di dunia, icon folder, dan banyak lagi.
Online Tools
Tool untuk mempermudah pekerjaanmu. Mau mendapatkan angka acak? Kamu bisa pakai Random Number Generator. Mau menghitung berat badan idealmu? Kamu bisa pakai BMI Calculator. Di sini tersedia berbagai macam tool yang bisa kamu gunakan secara gratis.
Game Sederhana
Bosan? Bingung mau ngapain? Ayo main game-game sederhana, seperti Tic Tac Toe, Simple Math, dan semacamnya.
Daftar Singkatan
Mungkin kamu pernah dengar atau lihat sebuah kata yang cukup asing, seperti YGY, GG, dan lainnya. Di sini, kamu bisa cari tahu apa sih arti dari kata-kata tersebut. Selain itu, kamu juga bisa mencari tahu mengenai abreviasi/singkatan lainnya yang mungkin kamu belum tahu sebelumnya di koleksi abreviasi yang sudah dikumpulkan.